Resep Masakan Gurami Bakar

Resep Masakan Gurami BakarCara Memasak Masakan Gurami Bakar
Bahan :

1 ekor (400-500 g) ikan gurami segar/hidup
1 sdm air jeruk nipis
1 sdm margarin, lelehkan
1 sdm kecap manis

Bumbu yang di haluskan :

2 siung bawang putih
2 butir bawang merah
2 buah cabai merah
½ cm jahe
¼ sdt merica butiran
½ sdt terasi goreng
1 sdt garam

Pelengkap :
Lalap sayuran segar
Jeruk limau

Cara membuat :
  1. Siangi ikan gurami, buang isi perut dan sisiknya. Sayat membujur salah satu sisi badannya. Bentangkan hingga sayatan dagingnya terbuka lebar. Kerat-kerat sisi badan lainnya. Perciki air jeruk nipis. Diamkan selama 30 menit.
  2. Campur margarin, minyak, dan bumbu halus hingga rata.
  3. Olesi kedua sisi badan ikan dengan bumbu hingga rata.
  4. Bakar di atas bara api arang hingga ke dua sisinya matang, sambil olesi dengan bumbu hingga meresap. Angkat.
  5. Perciki air jeruk limau. Sajikan dengan lalap sayuran.
Selamat Mencoba !