Bahan :
1 buah pepaya muda
garam
250 daging tetelan
air secukupnya
3 sdm minyak
7 butir bawang merah, dipotong-potong
3 siung bawang putih, dipoong-potong
3 cabai merah, dipotong-potong
7 cabai merah dihaluskan
1 lembar daun salam
1/2 sdt terasi
gula
200 gr udang, dibuang kulitnya
20 helai kacang panjang, dipotong 1 cm
1 potong tempe ukuran 8x10 cm dipotong-potong
20 mata petai, dipotong-potong
75 cc santan dari satu butir kelapa
Cara membuat :
- Kupas pepaya, kemudian potong-potong ukuran 1/2 x 1 x 3 cm. Remas-remas dengan 1/2 sendok makan garam supaya pepaya lemas, Setelah itu cuci dan tiriskan.
- Rebus daging dengan air secukupnya sampai lunak, lalu ukur kaldunya sebanyak 500 cc. Kalau tidak mencukupi tambahkan air sehingga terdapat jumlah yang dikehendaki, potong-potong daging sesuai selera.
- Panaskan minyak, tumis bawang merah, bawang putih, cabai merah dan cabai halus, masukkan salam , lenkuas terasi, garam dan gula. Tambahkan udang dan aduk sampai bumbu harum dan udang berubah warna.
- Selanjutnya masukkan kacang panjang, tempe, petai dan santan, aduk-aduk sampai santan mendidih dan semua bahan cukup matang, lalu angkat.