Bahan :
1/2 kg cincangan daging sapi
1 gelas santan kental
1 lembar daun salam
Dihaluskan :
5 buah bawang merah
3 siung bawang putih
1 sedok teh ketumbar
1/2 sendok teh jinten
Gula merah dan garam secukupnya.
Cara membuat :
- Daging dicincang dab bumbu-bumbu halus, beserta daun salam ditumis.
- Santan kental didihkan kemudian dinginkan.
- Kalau sudah terbentuk suatu lapisan santan kental diatas encer, maka lapisan kental diambil dan dicampur dengan tumisan daging cincang, tinggalkan santan sedikit untuk keperluan membakar sate.
- Dimasak terus , sampai seluruhnya menjadi kental.
- Dibentuk bulat dan di tusuk dengan tusukan sate, dipanggang dengan dicelupkan dalam santan kental berkali-kali.