Resep Masakan Kering Kedelei Dendeng

Resep Masakan Kering Kedelei DendengCara Memasak Masakan Kering Kedelei Dendeng
Bahan :


100 gr kedelai hitam
100 gr kacang kedelai kuning
1 sendok teh garam
Minyak untuk menggoreng
150 gr dendeng sapi, siap pakai, potong bentuk pita lebar 1 cm
50 ml air
5 lembar daun jeruk purut, buang tulang daunnya, iris melintang halus
1 batang serai, ambil bagian putihnya memarkan
2 cm lengkuas, memark an
1 sendok makan air asam jawa
5 buah cabai merah, buang bijinya, iris menyerong tipis goreng
12 butir bawang merah, iris tipis goreng

Haluskan :

4 siung bawang putih
75 gr gula merah sisir
1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh terasi matang

Cara Membuat :
  1. Seduh kacang kedelai hitam dan kacang kedelai kuning dengan air mendidih, biarkan selama 15 menit atau sampai kacang merekah, tiriskan.
  2. Taburi garam, aduk rata, diamkan selama 10 menit, sisihkan.Goreng kacang kedelai dalam minyak banyak dan panas diatas api sedang hingga matang dan kering, angkat, tiriskan, sisihkan.
  3. Gunting dendeng bentuk pita, rendam dalam air agar lembab.
  4. Panaskan minyak, goreng celup dendeng hingga berubah warna, angkat, tiriskan, sisihkan.
  5. Panaskan 3 sendok makan minyak, tumis bumbu halus, daun jeruk purut, serai, dan lengkuas hingga harum.
  6. Tuangi air dan asam jawa, didihkan.
  7. Masukkan kacang kedelai hitam, kacang kedelai putih, dendeng goreng, cabai merah goreng dan bawang goreng, aduk rata hingga kering, angkat, sajikan.
Selamat Mencoba !