Bahan :
500 g daging ikan kakap merah/hitam/kerapu
1 sdm air jeruk nipis
200 ml minyak sayur
2 siung bawang putih, cincang halus
3 butir bawang merah, cincang halus
1 cm jahe, cincang halus
½ sdt merica bubuk
¼ sdt kunyit bubuk
1 sdt garam
1 lembar daun salam
75 g jagung manis kalengan
75 g kacang polong beku
150 ml santan
Cara membuat :
- Potong-potong daging ikan ukuran ½ x 4 x 3 cm.
- Lumuri potongan ikan dengan air jeruk nipis. Diamkan selama 30 menit.
- Panaskan minyak, goreng ikan hingga matang. Angkat dan tiriskan.
- Panaskan kembali 2 sdm minyak, tumis bawang putih, bawang merah, dan jahe. Aduk hingga layu.
- Masukkan ikan, aduk rata.
- Tambahkan bumbu, jagung, kacang polong, dan santan.
- Masak hingga mendidih dan kuah agak kental.
- Angkat, sajikan dingin.