Menjaga diri sendiri itu adalah penting untuk kita dapat menikmati hidup, dan status kesehatan yang terbaik untuk usia kita dengan melakukan hal-hal yang baik. Kita semua semakin hari semakin bertambah tua, tapi lebih memuaskan jika dalam tahap penuaan kita terjadi dalam kualitas terbaik. Dengan kita menikmati hidup secara sehat setiap hari itu sebagai suatu kehormatan yang diberikan Tuhan kepada kita.
Bagaimana gaya hidup sehat..?
Gaya hidup sehat dapat memperpanjang masa hidup dan membuat hidup kita lebih berkualitas. seperti halnya "Diet" itu harus kita lakukan dengan bervariasi dan seimbang. Selain itu cara hidup sehat dengan berolah raga, setiap latihan yang kita lakukan dalam olah raga membuat kita kuat dan tangkas, akan lebih baik jika kita rutid dalam melakukan olah raga setiap hari walau hanya sebentar (20-30 menit sehari).
Hindari kebiasaan buruk seperti menghisap rokok, minuman alkohol, narkoba dan lainya yang dapat merusak kehidupan kita. Menjaga kehidupan sosial yang baik seperti kehidupan penuh cinta kasih antar sesama, dan bersikaplah selalu positif (positive thinking) akan membuat kita lebih bahagia dalam kehidupan sehari-hari, kebahagiaan menciptakan kesehatan, kesehatan menciptakan kebahagiaan.
Untuk apa kita hidup sehat..?
Hidup ini keras, dan di tangan kita bisa membuat hidup ini lebih keras juga bisa lebih baik. Jika kesehatan kita optimal, maka satu masalah berkurang dalam kehidupan kita. Di dalam tubuh kita akan merasa baik, sehingga kita juga akan terlihat baik di luar. Kesehatan tercermin di luar tubuh kita. Dalam masyarakat, salah satu keinginan utama masyarakat adalah "sehat", memang sehat itu mahal harganya, maka dari itu, sebelum sehat itu naik harga kita harus selalu menjaga kehidupan kita sehari baik dalam pola makan, berolah raga, hilangkan kebiasaan buruk yang biasa kita lakukan seperti merokok, minum minuman keras, narkoba dll.
Kebahagiaan menciptakan kesehatan, Kesehatan menciptakan kebahagiaan.
Artikel keren lainnya:
-=::=-