Resep Masakan Ikan Bumbu Opor Pedas

lidah ungkep bumbu acar
Cara Memasak Masakan Ikan Bumbu Opor Pedas
Bahan :

800 gr ikan tenggiri bagian perut
2 sendok makan air asam jawa
Minyak untuk mengoreng
750 ml santan kental dari 1 butir kelapa parut
2 lembar daun salam
1 batang serai, dimemarkan
3 butir kentang, kupas, potong masing-masing menjadi 4.

Bumbu Yang dihaluskan :

3 siung bawang putih
6 siung bawang merah
1 sendok makan ketumbar, sangrai
11/2 sendok teh jinten, sangrai
5 buah cabe merah
2 cm lengkuas
2 cm jahe
2 sendok teh garam

Cara membuatnya :
  1. Lumuri potongan ikan dengan air asam, diamkan selama 1 jam.
  2. Panaskan minyak, goreng ikan sampai matang, angkat tiriskan. Panaskan minyak, goreng kentang sampai kering angkat tiriskan.
  3. Panaskan kembali2 sendok makan minyak, tumis bumbu halus sampai harum.
  4. Masukkan daun salam, serai dan tuangi santan, |masak sampai santan mendidih. Masukkan ikan tenggiri goreng, kecilkan api. Masak hingga santan kental, masukkan kentang goreng aduk rata, Angkat. Sajikan.
Selamat Mencoba !