Bahan :
- 300 g daging tanpa lemak
- 4 buah cabai merah
- 1 ikat bokcoy siangi, potong kasar
- 75 gr tauge , siangi
- 1/2 buah bawang bombay, iris tipis memanjang
- 3 sdm minyak goreng
- 1 sdm tausi
- 1 sdt kecap asin
- 1 sdm kecap jepang
- 2 sdm kecap manis
- garam secukupnya
- 1/2 sdt merica bubuk
- 3 siung bawang putih, cincang
- Iris tipis memanjang daging sapi, sisihkan. Buang isi cabai merah, iris tipis memanjang.
- Panaskan minyak, tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum.
- Masukkan daging, tausi dan cabai merah, aduk dan masak hingga berubah warna.
- Tambahkan bokcoy dan tauge, adk rata. Tuangkan kecap manis, kecap jepang, merica dan garam. Masak hingga bumbu meresap dan matang, angkat sajikan.