Resep Masakan Tumis Ayam Kangkung

Resep Masakan Tumis Ayam KangkungCara Memasak Masakan Tumis Ayam Kangkung
Bahan :


150 g fillet dada ayam/ daging
300 g kangkung putih/ kangkung akar
4 siung bawang putih
3 buah cabai merah
2 sendok makan minyak goreng, untuk menumis
1 sendok makan tepung maizena, larutkan dalam sedikit air

Saus bumbu :

2 sendok teh touco
1 1/2 sendok makan kecap asin
1 sendok makan angchiu
1 sendok makan minyak wijen
100 ml air

Cara Memasak :
  1. Siangi kangkung , cuci, tiriskan, cincang atau iris kecil-kecil, fillet daging ayam, cincang bawang merah serong.
  2. Saus bumbu : Taruh tauco dalam mangkuk, lumatkan denga sendok, lalu campur bersama kecap asin, kecap manis, angchiu, minyak wijen, air, lalu aduk hingga rata.
  3. Panaskan minyak goreng, tumis bawang putih sampai layu, masukkan cabai iris dan daging ayam, aduk sampai airnya mengering.
  4. Tuangi saus bumbu, didihkan masukkan kangkung, besarkan api, aduk cepat-cepat sampai kangkung layu.
  5. Tambahkan larutan maizena, aduk hingga kuah mengental, segera angkat hidangkan panas-panas.
Selamat Mencoba !