Resep Masakan Bubur Shitake

Resep Masakan Bubur ShitakeResep Membuat Masakan Bubur Shitake
Bahan :


100 g beras pulen
750 ml kaldu ayam
2 siung bawang putih, cincang
½ cm jahe, memarkan
1 sdt garam
2 buah jamur shitake, iris tipis
2 sdm biji jagung manis segar
1 sdm kecap asin
½ sdt minyak wijen
½ sdt merica bubuk
1 sdt garam
1 butir telur ayam, kocok
100 g daun bayam, potong kasar

Cara membuat :
  1. Rebus beras, kaldu, bawang putih, jahe dan garam hingga beras matang.
  2. Masukkan jagung manis dan jamur.
  3. Kecilkan api, aduk sekali-sekali hingga bubur mulai mengental.
  4. Masukkan kecap, minyak wijen, merica dan garam. Aduk hingga rata.
  5. Tambahkan duan bayam dan telur, didihkan hingga layu dan matang.
  6. Angkat, sajikan panas.
Selamat mencoba !